Unik, Ada Museum Diabetes 360 Derajat, seperti Ini Penampakannya

GANTARIPRO.IDMuseum Diabetes menarik perhatian banyak orang. Perlu diketahui, World Diabetes Day (WDD) atau Hari Diabetes diperingati setiap 14 November.

Sebagai salah satu penyakit kronis yang dapat memicu penyakit serius lainnya, penting bagi setiap individu menjaga gaya hidup sehat terutama kadar gula darah cukup di dalam tubuh. 

Nah, bagi Anda yang ingin mengetahui lebih dalam terkait sejarah perjalanan diabetes melitus, ada Museum Diabetes virtual pertama di Austria yang akan membawa Anda lebih dekat dengan sejarah pergerakan diabetes melitus.

Museum jenis baru ini berfungsi sebagai dokumentasi multimedia, bagaimana penyakit metabolik kronis ini ditemukan, siapa pionir yang berhasil menghadapi penyakit ini, dan juga perkembangan diabetes dalam konteks perubahan sosial dan kemajuan pengobatan modern.

Ruang Pameran 3D Perjalan digital melintasi waktu dengan gambar 360°, video, dan pameran 3D virtual ini akan memperkaya pengetahuan Anda tentang penyakit yang juga kerap dikenal dengan ‘mother of disease’.

Melalui laman diabetes-museum.at, dengan sekali sentuhan, layar ponsel Anda akan disuguhkan pilihan pameran 3D yang menampilkan deretan selebritas dan orang- orang populer dunia yang sempat mengidap penyakit diabetes.

Beberapa dari selebritas ini, seperti Halle Berry, Nick Jonas dan Tom Hanks. Mereka telah mempublikasikan diagnosis diabetes sebagai bentuk untuk meningkatkan kesadaran masyarakat luas akan penyakit tersebut. Mereka menekankan pentingnya gaya hidup sehat, pemeriksaan rutin diabetes.

Dalam pameran interaktif ini Anda dapat menavigasi ruangan menggunakan tombol panah dan mengklik setiap gambar satu per satu. Kartu dengan huruf (i) kecil membuka informasi lebih lanjut tentang orang yang bersangkutan.

Jika ingin mematikan audio atau video, cukup klik dinding di sebelahnya atau pada “Tombol Matikan Speaker”.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *